Minggu, 25 November 2012

SD MUHAMMADIYAH PARAKAN TRADISI RESTASI

Mutiara Charrisa Putri Nugraheni siswi kelas IV SD Muhammadiyah Parakan putri pasangan bapak Kusman dan Ibu Dyah Esti Yustiti berangkat ke Jakarta dalam rangka mengikuti babak final kompetisi Studi Islam dan Matematika Fakhrudin Ar- Razi Competition ( FRC) 2012 yang dilaksanakan pada hari Sabtu 16 November 2012 setelah sebelumnya berhasil menggungguli para pesaingnya pada babak penyisihan yang berlangsung di Magelang pada bulan Oktober 2012. Mutiara yang baru duduk di kelas IV tersebut mengaku tidak mengira akan lolos kebabak final karena menurutnya babak penyisihan berlangsung sangat ketat mengingat banyaknya peserta yang rata-rata merupakan siswa-siswi terbaik perwakilan dari sekolah-sekolah ternama di Jawa Tengah dan DIY. Selain itu menurutnya soal-soal yang dikerjakan pada babak penyisihan sangatlah sulit.
Lalu apakah rahasianya sehingga Mutiara berhasil lolos ke babak final tingkat nasional? Gadis belia yang suka humor ini bercerita bahwa keberhasilan ini dia raih karena beberapa faktor, diantaranya karena dukungan penuh dari bapak dan ibu dirumah, selain itu dukungan dan bimbingan dari sekolah dan guru pendamping sangat besar. Sekolah selalu memfasilitasi murid-murid demi prestasi terbaik. Pemberian materi tambahan diberikan hampir setiap hari sebagai bekal untuk mengikuti perlombaan.
Prestasi menggembirakan juga diperoleh Anjar Asmarani siswi kelas VI SD Muhammadiyah Parakan putri pasangan bapak Mulus Wiryo Atmojo dan Ibu Istiadah berangkat ke Surabaya dalam rangka mengikuti babak final Mathematics Competition Revolution ( MCR ) 2012 FMIPA Universitas Negeri Surabaya yang dilaksanakan pada hari Sabtu 16 November 2012 setelah sebelumnya berhasil menggungguli para pesaingnya pada babak penyisihan yang berlangsung di Magelang pada bulan Oktober 2012. Anjar Asmarani siswi kelas VI tersebut mengaku tidak mengira akan lolos kebabak final karena menurutnya babak penyisihan berlangsung sangat ketat mengingat banyaknya peserta yang rata-rata merupakan siswa-siswi terbaik perwakilan dari sekolah-sekolah ternama di Jawa Tengah dan DIY. Selain itu menurutnya soal-soal yang dikerjakan pada babak penyisihan sangatlah sulit.
Dengan keberhasilan salah satu siswanya untuk mengikuti babak final FRC 2012 tingkat nasional, dan mengikuti babak final Mathematics Competition Revolution ( MCR ) 2012 FMIPA Universitas Negeri Surabaya , SD Muhammadiyah Parakan kembali membuktikan bahwa tradisi juara memang sudah menjadi budaya sekolah, karena pada setiap tahun SD Muhamadiyah Parakan selalu berhasil meloloskan duta –duta terbaiknya dalam ajang kompetisi bergengsi baik tingkat kabupaten, propinsi maupun tingkat nasional . Hal ini menjadi indikasi bahwa proses belajar mengajar di SD Muhammadiyah Parakan berlangsung dengan sukses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar