Rabu, 02 Mei 2012

HIDUP BERKAH HIDUP BERLIMPAH

Oleh Bp. Badrun Mustofa (Temanggung)
Disampaikan dalam Kajian Kuliah Subuh Ahad Pagi Muhammadiyah Temanggung,
Tanggal 29 April 2012.

Marilah pagi ini kita berusaha mensyukuri kenikmatan yang diberikan oleh Allah SWT untuk kita dengan cara mukhasabah  , meningkatkan ketaatan kita terhadap perintah  – perintah Allah yang dicontohkan oleh Rasulullah  SAW dan berusaha mengurangi  serta menjauhkan diri terhadap  dosa dan  kemaksiatan, insya Allah  kita akan mencapai derajat taqwa yang sebenar-benarnya. Dan dalam berbagai kesempatan marilah kita bersholawat kepada Rasulullah SAW. Karena perintah bersholawat  terhadap Rasulullah yang diperintahkan adalah manusia dan malaikat, seperti dalam QS. Al Ahzab (33), 56 :

 56.   Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi*. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk nabi dan ucapkanlah salam** penghormatan kepadanya.

*   Bershalawat artinya: kalau dari Allah berarti memberi rahmat: dari malaikat berarti memintakan ampunan dan kalau dari orang-orang mukmin berarti berdoa supaya diberi rahmat seperti dengan perkataan: Allahuma shalli ala Muhammad.
**  dengan mengucapkan perkataan seperti:Assalamu'alaika ayyuhan Nabi artinya: semoga keselamatan tercurah kepadamu Hai nabi.

Maka dari itu kita wajib dengan sepenuh hati dan kesungguhan hati kita bershalawat kepada  Nabi Muhammad SAW, tidak boleh main-main  , agar tumbuh dalam  hati kita untuk menghidupkan sunnah dari Nabi Muhammad agar kita selamat didunia dan akherat.

Mengapa Harus Hidup Berkah Dan Berlimpah (Habe Habe)? 

QS.. Al A'raaf (7), 96 :

 96.  Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, Pastilah kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat kami) itu, maka kami siksa mereka disebabkan perbuatannya. 
 
A.  Dan Kami Menciptakan  Kamu   Berpasang – Pasangan, 
1.  Seperti QS. An Naba’(78): 8-11 ,

 8.  Dan kami jadikan kamu berpasang-pasangan, 9.  Dan kami jadikan tidurmu untuk istirahat, 10.  Dan kami jadikan malam sebagai pakaian, 11.  Dan kami jadikan siang untuk mencari penghidupan.
 
Untuk kajian lengkap klik disini 
 

 
 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar